Pentingnya Memiliki Website Untuk Bisnis

Memiliki website adalah salah satu faktor penting dalam perjalanan usaha, apapun dan seberapa kecilnya usaha yang dimiliki sebaiknya mulai memikirkan untuk memiliki website. Suatu hari nanti mungkin salah satu hal yang mengejutkan adalah ketika melihat suatu usaha yang tidak memiliki situs web, karena semua orang tahu sebuah situs web sangat berguna  untuk mendukung jalannya suatu bisnis. Setiap bisnis yang tidak memiliki situs web otomatis akan kehilangan salah satu alat pemasaran yang paling kuat yang tersedia bagi mereka. itulah betapa pentingnya memiliki website untuk mengembangkan bisnis anda.

Alasan utama mengapa website penting bagi perusahaan adalah karena dengan adanya internet, orang akan mudah menemukan produk anda. Dengan kemudahan dan lengkapnya informasi yang tersedia, orang akan cenderung mencari produk yang diinginkan melalui pencarian di internet sebelum melakukan pembelian. Jika perusahaan anda tidak memiliki website dan menampilkan produk didalamnya, anda akan kehilangan banyak peluang bisnis yang potensial. Bahkan jika belum bermaksud membeli produk anda secara online, anda dapat menampilkan detail dan penjelasan tentang bisnis anda sehingga membuat orang tertarik dan belajar tentang bisnis anda.

Sebuah website juga penting untuk membantu anda membangun kredibilitas usaha. Kebanyakan pemilik usaha kecil masih beranggapan bahwa yang memiliki website adalah perusahaan besar saja, mungkin juga berpikir bahwa belum saatnya memiliki website karena biaya pembuatannya mahal dan anda masih dalam tahap merintis bisnis sehingga belum merasa perlu memiliki website. Anggapan tersebut keliru, justru dengan memiliki website sejak awal, usaha anda akan lebih cepat berkembang dalam segi kredibilitas, cepat meraih kepercayaan bisnis dari pelanggan karena dengan adanya website orang akan percaya bahwa anda benar-benar serius mengelola bisnis yang anda jalankan. Kemudian dari segi pemasaran, potensi orang yang akan melihat dan membeli produk anda akan semakin luas karena daya jangkau promosi website yang tidak mengenal batas wilayah dan negara.

Sebuah website tidak hanya menambah kredibilitas, tapi juga akan membantu memberi kesan bahwa perusahaan anda lebih besar dan sukses dari yang sebenarnya. Salah satu kehebatan internet adalah tidak mengenal ukuran perusahaan, besar atau kecil semua bisa bersaing untuk mendapatkan popularitas. Tidak ada alasan bahwa sebuah perusahaan kecil harus berada diurutan bawah dalam daftar pencarian untuk produk yang sejenis. Hanya di internetlah anda memiliki kemampuan untuk menaklukkan produk perusahaan multinasional dalam hal popularitas dan rating. Itulah beberapa alasan bahwa situs web justru lebih penting manfaatnya untuk perusahaan kecil, ketimbang perusahaan besar yang telah memiliki penetrasi pasar tersendiri.

Namun memiliki website bagi sebagian orang memang tidak semudah yang dibayangkan, ketidaktersediaan sumber daya, keterbatasan akses internet dan minimnya panduan cara pengelolaan dan anggapan bahwa membuat sebuah website memerlukan biaya mahal adalah beberapa faktor yang menjadi masalah utama. Sebenarnya website dapat anda miliki dengan biaya yang murah dan anda tidak perlu sebuah website dengan sepuluh ribu halaman raksasa untuk bisnis Anda, hanya sebuah situs sederhana yang memberitahu orang-orang tentang perusahaan Anda dan produk Anda itu sudah lebih dari cukup. Satu hal lagi yang perlu anda ketahui, bahwa semakin cepat anda memiliki website maka akan semakin cepat pula prospek usaha anda maju dan berkembang secara masif.

Manfaat Website Bagi perusahaan

  • Meningkatkan visibilitas/kehadiran perusahaan
    Dengan membuat website perusahaan berarti menambah visibilitas/kehadiran perusahaan. Bisa diibaratkan perusahaan membuka showroom (ruang pamer) yang baru
  • Menyediakan informasi profil perusahaan secara detail
    Pada saat suatu perusahaan berhubungan dengan perusahaan lain yang baru dikenalnya (misal baru saja menerima penawaran), mungkin dia akan mencari tahu lebih mengenai profil perusahaan yang baru saja memberikan penawaran. Perusahaan ini harus mengetahui profil dari perusahaan lain yang mungkin akan menjadi rekanan perusahaan tersebut. Perusahaan tersebut dapat mencari informasi lebih dalam dalam website perusahaan rekanan.
  • Mengkomunikasikan produk dan jasa perusahaan secara mendetail
    Dalam proses pemasaran, mungkin kita melakukan iklan di koran/majalah, iklan pada sebuah papan reklame, atau membuat brosur. Tempat/space yang disediakan dalam koran/majalah, papan reklame atau brosur pasti dibatasi dan tidak mudah untuk diubah informasinya.
    Sedangkan dalam website kita dengan mudah menambah informasi yang lebih mendetail dari produk-produk atau jasa-jasa yang kita tawarkan.  Jika perusahaan kita memiliki website maka kita hanya perlu meninggalkan alamat website/situs kita di dalam koran/majalah, papan reklame atau brosur untuk memudahkan orang atau perusahaan mendapatkan informasi lebih detail mengenai produk atau jasa yang kita ditawarkan.
  • Mengingatkan calon pelanggan yang lupa
    Dalam proses pemasaran, calon pelanggan menerima informasi mengenai perusahaan dan jasa kita yang mungkin didapat melalui presentasi, melihat brosure, browsing atau melihat iklan. Calon pelanggan mungkin kehilangan kartu nama perusahaan kita dan saat membutuhkan jasa kita dia akan mencari di internet(search engine) dan melakukan pencarian dengan keyword nama perusahaan kita. Jika kita sudah memiliki perusahaan, maka calon pelanggan akan dengan mudah menemukan website kita dan kemudian menghubungi kita dan kita dapat menjual jasa/produk kita.
  • Memudahkan pelanggan menghubungi kita
    Seperti kasus sebelumnya, pelanggan mungkin kehilangan kartu nama atau nomor telepon perusahaan kita. Pelanggan tentu mengingat nama perusahaan kita, kemudian melakukan pencarian di internet , mencari perusahaan kita, menemukan dan menghubungi kita kembali.
  • Meningkatkan kualitas layanan pelanggan
    Dalam website kita dengan mudah menambahkan informasi-informasi yang terkait dengan produk atau jasa kita. Kita dapat menambahkan informasi mengenai hal-hal yang memecahkan persoalan yang mungkin dihadapi pelanggan. Informasi ini dapat langsung dibaca pelanggan atau sebagai pedoman bagi bagian support. Dengan demikian pelanggan mudah mendapatkan informasi mengenai keluhannya dan bagian support juga dipermudah dalam melayani pelanggannya.
    Pelanggan dapat mencari sendiri mengenai jawaban atas keluhannya atau mengisi form support jika gagal menemukan. Setelah form support lengkap diisi, team support akan menrima keluhan pelanggan dan menindaklanjuti.
    Pelanggan dapat masuk ke website kita siang ataupun malam. Dengan cara ini pelanggan dapat dilayani 24×7 atau 24 jam sehari.
    Dengan adanya website kita mempunyai peluang meningkatkan kepuasan pelanggan. Pelanggan yang puas akan terus menggunakan produk atau jasa kita, merekomendasikan perusahaan kita kepada orang lain dan meningkatkan pendapatan perusahaan.
  • Meningkatkan kredibilitas perusahaan
    Perusahaan yang memiliki website akan terkesan maju dan modern. Dengan demikian maka kredibilitas perusahaan akan meningkat.

Share this post

Tinggalkan Balasan